Rangkaian Scarlett Face Care Brightening Series: Melembapkan, Mencerahkan, dan Meremajakan Kulit

19.56.00


Tahun baru, wajah baru yang lebih cerah dan bersinar! Begitulah resolusi yang saya canangkan ketika akhir pergantian tahun kemarin. Kebetulan pada saat itu saya sedang mencari produk-produk yang memiliki fungsi optimal untuk mencerahkan dan melembapkan, juga meremajakan kulit saya yang sudah di atas 25 tahun ini, hahahaha.

Bertemulah saya dengan rangkaian Scarlett Face Care Brightening Series ini. Akhirnya, terjawab sudah kegundahan saya yang ingin glowing dan cerah di tahun ini. Yeay! ~XD


Berkenalan dengan Produknya Dulu, Yuk!

Beberapa produk dalam rangkaian Scarlett Face Care Brigthening antara lain:

Scarlett Brightening Facial Wash: Lembut dan Wanginya Bikin Ketagihan


Scarlett Brightening Facial Wash merupakan salah satu produk face care dari Scarlett, yang berfungsi sebagai pembersih wajah setelah membersihkan wajah menggunakan milk cleanser atau micellar water.


Kemasan Produk, Tekstur, dan Aroma Produk

Scarlett Brightening Facial Wash dikemas menggunakan kardus dan ditempatkan dalam botol plastik panjang dengan bentuk tutup flip top. Sehingga, botol tertutup rapat dan tidak rawan tumpah.


Desain kemasan botol ini bernuansa putih, bening, dan bercorak merah jambu. Terlihat cantik dan elegan. Dilengkapi dengan stiker hologram yang dapat dipindai di kemasan kardus, keterangan isi produk yang berisi 100 ml, tanggal produksi dan kadaluarsa, juga tulisan SCARLETT yang timbul di bagian depan botol dan tutupnya.



Tekstur dari Scarlett Brightening Facial Wash ini kental, namun tidak lengket. Tidak timbul busa berlebih bila digunakan. Terdapat potongan-potongan kelopak mawar yang bercampur dengan produk facial wash ini. Lucu banget! Membuat aroma dari facial wash ini semakin wangi, namun tidak mengganggu ataupun menusuk.


Cara Pemakaian Produk

Berdasarkan keterangan yang tercantum dalam kemasan, cara menggunakan produk ini adalah:

Tuangkan secukupnya facial wash ke telapak tangan. Usap secara merata ke seluruh area wajah, lalu bilas. Gunakan secara rutin setiap hari, pagi dan malam untuk hasil yang lebih maksimal.

Ulasan Pemakaian Produk

Saat kali pertama mencium aroma yang ditimbulkan dari facial wash ini, saya langsung jatuh suka dengannya. Aroma yang lembut dan menenangkan, juga adanya kelopak mawar di dalamnya, membuat semakin nagih ketika menciumnya.

Tidak banyak busa yang ditimbulkan dari facial wash ini. Tidak pula membuat wajah saya ketarik kencang dan licin setelah akhir pemakaian. Membuat wajah saya semakin lembut, cerah, dan bersih. :D

Scarlett Brightly Essence Toner For Brightening: Kulit Cerah dan Terhidrasi Cukup


Scarlett Brightly Essence Toner digunakan setelah membersihkan wajah dan dalam keadaan kering. Tentunya, rangkaian face care ini saya gunakan setelah menggunakan produk Brightening Facial Care dari Scarlett. :D


Kemasan Produk, Tekstur, dan Aroma Produk

Sama dengan kemasan dari facial wash-nya, Scarlett Brightly Essence Toner ini dikemas dalam kemasan kardus dan berwadah botol bening ber-volume 100ml. Namun yang membedakan adalah, wadah essence toner ini lebih lebar dibanding facial wash-nya. Pun, menggunakan pump dan tutup bening pada bagian atasnya. Memudahkan untuk mengeluarkan essence toner yang ada di dalamnya.

Warna merah jambu masih mendominasi. Pada essence toner ini, warna merah jambu terdapat pada kemasan, juga cairan toner-nya. Sangat girly sekali. ~XD





Scarlett Brightly Essence Toner dilengkapi dengan barcode yang bisa dipindai pada luar kemasan. Terdapat tanggal produksi, kadaluarsa, juga tulisan SCARLETT yang timbul di bagian botol.

Scarlett Brightly Essence Toner memiliki tekstur yang lumayan encer, yang dapat diserap oleh wajah dengan cepat. Berwarna merah jambu dan terdapat bulir-bulir yang dapat diaplikasikan pada wajah. Aroma yang ditimbulkan juga tidak menyengat, jatuhnya malah kalem dan menenangkan seperti facial wash-nya. :D


Cara Pemakaian Produk

Setelah membersihkan wajah, tuangkan Brightly Essence Toner ke tangan, dapat digunakan dengan atau tanpa kapas.

Usapkan secara merata, sampai meresap sepenuhnya ke wajah.


Ulasan Pemakaian Produk

Huwow! Satu kata pertama yang keluar dari mulut saya saat kali pertama mengaplikasikan produk Brightly Essence Toner dari Scarlett ini. Ada rasa dingin-dingin sejuk mak nyesss kala toner ini meresap di kulit saya. Cukup cepat meresap, lebih cepat dari proses move on. ~XD

Yaps, toner ini membuat kulit saya semakin cerah dan kenyal, juga lembap. :D

Scarlett Brightly Ever After Serum, Ampuh Menjaga Kulit Agar Tetap Kenyal

Setelah pemakaian Scarlett Brightly Essence Toner, saya melanjutkan pemakaian serum, yang tentunya masih dalam rangkaian Brightening Series dari Scarlett. Ialah Scarlett Brightly Ever After Serum. :D


Kemasan Produk, Tekstur, dan Aroma Produk

Produk ini dikemas dalam bentuk botol kaca bertekstur doff, dengan pipet berukuran 15 ml. Ukuran yang mudah dibawa ke mana-mana, secara, saya anaknya tidak ingin ribet dalam urusan bawa-membawa. ~XD


Bernuansa merah muda, seperti rangkaian Brightening Series lainnya. Terdapat stiker hologram yang dapat dipindai, nomor BPOM produk, dan tanggal kadaluarsa pada kemasan kardus dan botol.

Teksturnya lumayan cair bagi saya pribadi. Tidak lengket, menyerap di kulit dengan cukup cepat, juga mudah diratakan di permukaan wajah saya. Aromanya tidak menyengat. Nyaman saya pakai. :D


Cara Pemakaian Produk

Teteskan 2-3 tetes serum, usap dan pijat secara perlahan sampai merata pada kulit wajah. Diamkan beberapa saat agar serum meresap ke kulit wajah.

Ulasan Pemakaian Produk

Awalnya saya mengira bahwa tekstur dari serum ini akan saya benci karena pasti kental. Namun ternyata, saya justru jatuh suka padanya. Tekstur serum yang saya suka karena cair, tidak lengket di kulit wajah, juga menyerap dengan begitu cepat.

Kulit wajah saya menjadi glowing, lebih lembap, timbul sensasi kenyal bila dipegang, hahaha. Saya suka menyentuh pipi saya tatkala selesai tahap memakai serum. ~XD


Urutan Pemakaian Produk

Agar mendapat hasil yang maksimal, usahakan untuk menggunakan produk dalam satu rangkaian dan menggunakannya secara berurutan.

Urutan pemakaian produk ini dimulai dari Scarlett Brightening Facial Wash, dilanjutkan dengan Scarlett Brightly Essence Toner, kemudian Scarlett Brightly Ever After Serum, dan diakhiri dengan Scarlett Brightly Ever After Cream Day.

Kandungan dan Manfaat Rangkaian Scarlett Face Care Brightening Series: Mencerahkan, Melembapkan, dan Meremajakan Kulit


Setiap produk memiliki kandungan yang berbeda-beda dan kaya akan manfaat, di mana kesemuanya mempunyai satu tujuan yang sama: untuk mecerahkan, melembapkan, juga meremajakan kulit. :D

Scarlett Brightening Facial Wash

Kandungan dan manfaat yang dirasakan antara lain:
  • Glutathione, berfungsi untuk mencerahkan wajah
  • Aloe Vera dan Rose Petal, untuk melembapkan wajah dan menghilangkan kotoran
  • Vitamin E, terbukti secara klinis untuk mengurangi pori-pori besar dan kerutan.

Scarlett Brightly Essence Serum

Kandungan dan manfaat yang dirasakan dalam pemakaian serum ini di antaranya:
  • Vitamin C, untuk mendorong produksi kolagen
  • Glutathione, memiliki fungsi mencerahkan wajah
  • Witch Hazel Extract, untuk membantu melegakan kulit dari inflamasi
  • Ekstrak Jeju Propolis, berfungsi untuk meregenerasi kulit, agar tekstur kulit terlihat lebih lembut dan kenyal
  • Allantoin, berguna sebagai pelembap dan melembutkan kulit
  • Niacinamide, membantu meminimalisir pori-pori yang membesar
  • Grape Water, memberikan efek melembapkan, melembutkan, dan menyegarkan pada kulit

Scarlett Brightly Ever After Serum

Terdapat beberapa kandungan di dalam serum ini, antara lain:
  • Glutathione dan Vitamin C, merupakan antioksidan untuk melindungi kulit dari radikal bebas. Memberi efek cerah, dan bersinar.
  • Niacinamide, membantu menyamarkan pori-pori yang besar


Di atas adalah hasil pemakaian rangkaian Scarlett Face Care Brightening, sebelum dan sesudah. Terlihat bedanya, 'kan? Kuncinya memang harus rutin dan telaten! :D

Yang membuat saya salut dengan produk Scarlett Face Care Brightening ini adalah semua produknya NO TESTED ON ANIMALS! Tentu saja semua produk ini juga sudah terdaftar di BPOM. Bisa dilihat di setiap produknya, ya! Cek juga keaslian produknya di: https://verify.scarlettwhitening.com

Bila teman-teman ingin membeli rangkaian produk Scarlett Face Care Brightening ini, bisa langsung kontak melalui:

You Might Also Like

0 comments

Terima kasih telah meninggalkan komentar di blog ini dengan bahasa yang santun, tidak spam, dan tidak mengandung SARA.

Jangan sungkan untuk meninggalkan komentar di blog ini, ya! Saya senang sekali jika teman-teman meninggalkan komentar di tulisan saya ^_^

Mari menyambung silaturahmi dan berkawan :) (saya anaknya nggak nggigit, kok :D)