27: Kue Lebaran yang Wajib Ada di Rumah
09.55.00Lebaran sudah menginjak hari kesepuluh (eh, ini masih disebut Lebaran juga nggak sih? Kan masih masuk bulan Syawal? Wkwkw) dan jajan Lebaran di rumah saya belum pada habis, hahahaha. Masih ada stok di rumah, bahkan ada sebagian jajan yang belum dibuka segelnya, HAHAHAHAH. Mungkin karena efek pandemi dan tidak banyak orang yang bertamu ke rumah kali ya, jadi jajan-jajan di rumah juga pada awet, yang mana awetnya melebihi hubungan saya dengan mantan-mantan terdahulu..... *eh, curhat*
Membicarakan tentang kue Lebaran, beberapa tahun terakhir ini keluarga saya jarang sekali membeli makanan Lebaran. Semua kue Lebaran di rumah saya rata-rata didapat dari banyak orang-orang baik, yang mana dengan sukarela memberi jajan yang hampir semuanya cocok di lidah. Bahkan di Lebaran tahun ini pun keluarga saya tak membeli jajan satu pun selain air mineral dan juga permen (ini aja permen juga stok bulan lalu yang masih ada, hahahaha. Hingga pada akhirnya jadi tidak membuat kue Lebaran, karena takut bila kebanyakan stok jajan atau kue di rumah).
Ada beberapa kue Lebaran yang hampir setiap tahunnya dipastikan ada di rumah saya, namun dengan rasa yang berbeda-beda (karena dibuat dengan rangan yang berbeda pula, haha). Beberapa di antaranya adalah:
1. Kue Putri Salju
Meski saya tidak hobi makan makanan manis, namun berbeda dengan makanan yang satu ini. Seakan-akan kudapan ini wajib di rumah saya, apalagi kue putri salju buatan dari Budhe saya. Entah mengapa saya paling cocok dengan kue putri salju buat Budhe saya, yang mana terasa gurih dan tidak eneg di lidah saya. Lebaran tahun ini hampir setengah toples saya habiskan sendiri, hahahaha. Nggak kerasa cemal cemilnya, soalnya. ~XD
2. Kue Monde/Khong Guan
Sebenarnya kedua kue ini tak pernah direncanakan kehadirannya, karena lebih sering dikasih hampir setiap tahun, hahaha. Jadinya kue Lebaran yang satu ini hampir selalu ada, meski habisnya juga cukup lama.
3. Keripik
Lebaran terasa hampa jika tidak ada kudapan yang kruik-kriuk, begitu pula dengan rumah saya. Maka dipilihlah keripik untuk jajan Lebaran, yang mana membuat rumah semakin meriah (dengan suaranya, hahahaha).
Beberapa tahun terakhir di rumah saya sering ada keripik gadung, yang mana sering dapat dari keluarga, tetiba dapat kiriman gitu. Hihi. Alhamdulillaah.
----------------------------------------------------------
Memang tidak banyak kue Lebaran yang wajib di rumah saya, karena lebih sering random atau hanya tergantung mood saja. Sedapatnya saja, tidak memaksakan diri harus dapat ini itu. Ada jajan Lebaran di rumah saja sudah bersyukur sekali. :D
Kalau teman-teman sendiri, jajan Lebaran apa yang wajib ada di rumah? Yuk, cerita di kolom komentar! :D
----------------------------------------------------------
Ditulis
guna memenuhi tantangan dari Blogger Perempuan Network,
1 comments
Tim keripik :)
BalasHapusTerima kasih telah meninggalkan komentar di blog ini dengan bahasa yang santun, tidak spam, dan tidak mengandung SARA.
Jangan sungkan untuk meninggalkan komentar di blog ini, ya! Saya senang sekali jika teman-teman meninggalkan komentar di tulisan saya ^_^
Mari menyambung silaturahmi dan berkawan :) (saya anaknya nggak nggigit, kok :D)