04: Tindakan Preventif Agar Terhindar dari Virus COVID-19
06.32.00
COVID-19 yang sejak akhir tahun
kemarin menjadi sebuah wabah yang patut diwaspadai. Karena penularannya yang
begitu cepat dan sudah banyak kasus orang meninggal akibat wabah COVID-19 ini.
Sejak dikabarkan kasus pertama di
Indonesia, pemerintah mulai meningkatkan kewaspadaan dan melakukan banyak
sosialisasi terhadap masyarakat melalui banyak media tentang COVID-19.
Utamanya, tentang bagaimana cara untuk mencegah agar diri sendiri tidak
tertular virus yang mematikan ini.
Beberapa usaha preventif yang
saya lakukan untuk memutuskan rantai penularan COVID-19 diantaranya:
Membiasakan Diri untuk Menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
Perilaku hidup bersih dan sehat
yang selalu digaungkan oleh GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat), kini sudah
diterapkan secara terus-menerus akibat dari adanya wabah COVID-19. Orang-orang
tidak abai lagi mengenai PHBS ini. Diantaranya mencuci tangan menggunakan
sabun, menerapkan etika batuk dan bersin, dan menggunakan masker ketika sakit
agar tidak menularkan virus ke orang lain.
Tempat cuci tangan yang kini mulai bertebaran di setiap sudut kota
Menggunakan Masker Jika Keluar Rumah dan (Utamanya Jika) Sedang Sakit
Pengunaan masker yang dulunya
hanya digunakan oleh petugas medis dan orang yang sakit, kini hampir semua
orang menggunakannya. Bahkan, sempat terjadi kelangkaan masker medis di
Indonesia, dimana begitu susah mencari masker di apotek. Jika ada pun yang
menjual masker medis, dijual dengan harga yang melambung tinggi, bahkan ada
satu kardusnya dijual mencapai harga satu buah motor.
Ternyata, ada banyak
oknum nakal yang menimbun masker, membeli dengan jumlah banyak dan dijual
kembali dengan harga yang fantastis, hingga petugas medis yang merupakan garda
terdepan COVID-19 ini tidak memiliki
masker dengan jumlah yang cukup.
Solusinya adalah menggunakan
masker kain. Meski perlindungannya tidak seperti masker medis, tapi sudah bisa
cukup mencegah droplets yang masuk ke
mulut maupun hidung. Yang perlu diingat adalah tetap rutin untuk ganti masker dan
mencuci setiap hari.
Tidak Keluar Rumah Jika Tidak Ada Kepentingan
Memilih untuk menaati anjuran
dari pemerintah untuk tetap #DiRumahAja. Ke luar rumah hanya jika ada
kepentingan seperti berbelanja kebutuhan sehari-hari, mengirim barang. Jika
tidak ada kepentingan, lebih baik di rumah saja. Terutama jika sedang sakit,
meski hanya sakit ringan. ORA USAH
NGENGKEL METU! (Tidak usah nekat keluar!)
Jaga Jarak dengan Orang Lain Minimal 1 Meter
Menjaga jarak untuk mencegah
penularan virus COVID-19. Sedikit
susah ketika sedang antre di swalayan maupun sedang di ATM. Tetapi sekarang
banyak orang yang sadar akan pentingnya jarak, terbukti dengan adanya batas
antre di tempat umum. Berasa seperti menjalani LDR (long distance relationship)~
Perbanyak Minum Air Putih, Makan Sayur dan Buah, Minum Vitamin, dan Olahraga Cukup
Yang kelima adalah menjaga
kesehatan dan kebugaran tubuh. Virus akan lebih susah menyerang jika kita memiliki
ketahanan tubuh yang bagus. Beberapa cara untuk menjaga agar imunitas tetap
baik adalah dengan memperbanyak makanan bergizi (sayur dan buah), perbanyak
minum air putih, minum vitamin, dan tentunya mencukupkan olahraga.
Olahraga yang ringan-ringan aja, sih. Seperti pemanasan/stretching, mengikuti tutorial di
YouTube yang sudah banyak bertebaran.
Berjemur di Bawah Sinar Matahari
Beberapa kali saya melakukan
berjemur diri di bawah sinar matahari sekitar jam 10 pagi. Tujuannya untuk memperoleh
vitamin D yang berguna untuk sistem kekebalan tubuh. Waktu yang diperlukan
tidak perlu panjang, hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit saja, karena
matahari jam 10 pagi cukup terik hehehe. Jangan lupa memakai sunblock maupun sunscreen ketika berjemur, ya!
------------------------------------------------------------------------
Semoga beberapa cara di atas bisa
membantu teman-teman semua untuk mencegah penularan virus COVID-19, ya. Yuk,
sama-sama saling bantu memutus mata rantai penularan COVID-19! Stay safe!
------------------------------------------------------------------------
Ditulis
guna memenuhi tantangan dari Blogger Perempuan Network,
Love,
Andhira A. Mudzalifa
3 comments
secara sadar berkat pandemi ini orang2 jadi lebih peka akan kebersihan dan kesehatan 😄
BalasHapusHarus terkena wabah dulu baru sadar pentingnya menerapkan kebiasaan hidup bersih dan sehat huhuhu
Hapusiyaa harus dicubit dulu baru kerasaaa
HapusTerima kasih telah meninggalkan komentar di blog ini dengan bahasa yang santun, tidak spam, dan tidak mengandung SARA.
Jangan sungkan untuk meninggalkan komentar di blog ini, ya! Saya senang sekali jika teman-teman meninggalkan komentar di tulisan saya ^_^
Mari menyambung silaturahmi dan berkawan :) (saya anaknya nggak nggigit, kok :D)